Partai Golkar Pohuwato Belum Resmi Keluar dari Koalisi SMS

Bebas

Abstrak.id – Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Pohuwato belum resmi keluar dari Koalisi Pemerintahan Saipul Mbuinga-Suharsi Igirisa (SMS).

Hal itu diungkapkan langsung Ketua DPRD Pohuwato yang juga sebagai Ketua DPD II Partai Golkar, Nasir Giasi saat diwawancarai awak media, usai Rapat Paripurna HUT ke-21 Kabupaten Pohuwato, Minggu (25/2/2024).

“Keluar Koalisi saya kira prosesnya panjang, jadi keluar atau tidak itu, dibuktikan dengan hari ini kehadiran 10 orang Fraksi Golkar lengkap di HUT ke-21 Kabupaten Pohuwato,” ungkap Nasir Giasi.

Nasir Giasi mengaku, saat ini pihaknya sudah mendapatkan petunjuk dari DPD 1 Partai Golkar untuk melakukan pengkajian secara serius terhadap langkah-langkah yang akan diambil Partai Golkar Pohuwato, terlebih khusus untuk rencana keluar dari koalisi SMS.

“Saya berharap, kader-kader Golkar tetap tenang, segala sesuatu sudah diatur oleh Allah SWT untuk siapapun yang menjadi Bupati dan Wakil Bupati Pohuwato,” kata Nasir.

Disamping itu, saat ditanyakan untuk kesiapannya maju pada pencalonan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 ini?, ia mengatakan bahwa dirinya sangat siap bila mendapatkan mandat dari DPD 1 dan DPP terkait pencalonan tersebut.

“Ketika Partai sudah memerintahkan, mau tidak mau, saya harus samina wa athona dengan perintah itu,” pungkasnya. (Ramlan/Abstrak).

Bebas Bebas Bebas